Sudah Dianggap Penting, Masyarakat Mulai Kejar Vaksin Covid 19

Vaksinasi covid 19 oleh BIN di Sukabumi
Sumber :

Bandung – Kesadaran masyarakat Kabupaten Sukabumi terkait pentingnya vaksinasi covid 19 semakin tinggi. Hal itu seperti yang terlihat dalam pelaksanaan vaksinasi covid 19 oleh Badan Intelijen Negara (BIN) di Kabupaten Sukabumi, Selasa, 13 September 2022. 

Prakiraan Cuaca Wilayah Jawa Barat Hari Ini Senin 25 November 2024

Ujang Muchtar (70) misalnya, dia sengaja mengejar sejumlah lokasi vaksinasi untuk mendapatkan booster. Hal itu mulai dari ke Puskesmas hingga ke tempat vaksinasi massal. 

"Saya sempat ke puskesmas, tapi kesiangan. Terus ngejar ada vaksinasi massal di pasar, sudah selesai juga. Alhamdulillah, hari ini bisa divaksin bosster lewat vaksinasi massal oleh BIN," ujarnya, Selasa, 13 September 2022. 

Update Informasi Ancaman Gelombang Air Laut Wilayah Jawa Barat Hari Ini Senin 25 November 2024

Dirinya mengaku, sengaja mengejar vaksinasi massal untuk kepentingan kesehatan. Sehingga, dia mengikuti semua dosis vaksin yang dianjurkan pemerintah.

"Semuanya murni untuk kesehatan. Saya pergi paling ke kebun. Tidak pernah ke luar kota," ucapnya.

Kang Dedi Mulyadi Ungkap Masalah Jawa Barat di Penutup Debat Pamungkas Pilkada 2024

Menurutnya, tidak ada gejala apapun selama divaksin. Baik untuk dosis pertama, kedua, maupun ketiga.

"Alhamdulillah, tidak ada keluhan apapun setelah divaksin. Saya aman dan sehat sehat saja," ungkapnya 

Halaman Selanjutnya
img_title