Cerita Seorang Ibu Kehilangan Anaknya Karena Alami Gagal Ginjal Akut

Soliha
Sumber :
  • VIVA/ Ridwan Putra

Azqiara sempat diobati di ruang perawatan di rumah sakit Bunda Aliyah hingga Senin 10 Oktober 2022 pagi. 

Tidak Lolos Seleksi PPPK 2024 Ini Langkah Sanggahnya

Setelah dicek oleh dokter dan diuji lab, anak Soliha itu divonis mengidap gagal ginjal akut stadium 3 dan harus dibawa ke ruang Pediatric Intensive Care Unit (PICU).

"Dibawa lah anak saya ke ruang PICU, di situ anak saya sudah mulai perburukan," kata Soliha. 

Samsung Health Dilengkapi Fitur Pelacakan Obat dan Efek Sampingnya

Soliha mengatakan, semalam di ruang PICU, tingkat stadium gagal ginjal akut Azqiara meningkat drastis dari stadium 3 menjadi 6. Kondisi itu hanya dalam waktu satu malam, sehingga harus dilakukan cuci darah.

"Sehingga dokternya meminta agar Azqiara dirujuk ke rumah sakit tipe A yang ada fasilitas Hemodialisa (HD) untuk cuci darah," kata Soliha. 

Anaknya Jadi Korban Kebengisan Geng Motor, Ibu Asal Subang Ini Ngadu ke KDM

Azqiara dibawa pada Selasa 11 Oktober 2022 siang ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM). 

Setelah sempat bermalam di RSCM, kondisi Azqiara semakin memburuk, ingatannya smepat hilang timbul dan sempat tidak mengenali orangtuanya. Tidak hanya itu, penglihatannya mulai kabur. 

Halaman Selanjutnya
img_title