Lab Forensik Dilibatkan Usut Kebakaran Bappelitbang Balai Kota Bandung

Kebakaran di Balaikota Bandung
Sumber :
  • Humas Bandung

 

Kebakaran Gunung Bromo Capai Kerugian hingga Rp89,7 Miliar, Berikut Ini Rinciannya

BANDUNG - Kepolisian Resort Besar (Polrestabes) Bandung memastikan penyebab kebakaran di Gedung Bappelitbang area Balai Kota Bandung diusut. Pemeriksaan sejumlah saksi bakal dilakukan aparat akibat insiden itu.

Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Aswin Sipayung belum bisa berandai - andai terkait penyebab kebakaran itu terjadi. Pihaknya akan mendalami terlebih dahulu penyebab kebakaran di Balai Kota Bandung. 

Bintang Emon Sindir Pasangan Prewedding Pembakar Bromo yang Tuntut Balik Petugas TNBTS

Kebakaran di Balaikota Bandung

Photo :
  • Humas Bandung

Menurutnya, akan ada pemeriksaan oleh Laboratorium Forensik. "Nanti yang mengetahui penyebab kebakaran adalah bagian Laboratorium Forensik," ujarnya, Senin 7 November 2022.

Terbaru! Titik Api Mulai Padam, Luas Area Kebakaran Gunung Bromo Capai 504 Hektar

Aswin menerangkan, pemeriksaan beberapa orang terkait kebakaran ini tengah dilakukan. Nantinya, hasil  pemeriksaan beberapa orang ini merupakan bagian dari olah TKP.

"Iya seperti biasanya kami olah TKP dan kami akan periksa beberapa orang atau banyak orang yang ada di sekitar TKP," katanya.

Kebakaran di Balaikota Bandung

Photo :
  • Humas Bandung

Sebelumnya, Gedung Bappelitbang Kota Bandung mengalami kebakaran pada hari ini sekitar pukul 10.30 WIB. Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung menurunkan 16 armada pemadam. (bdg)