Aksesoris OPPO Pad 2 Lengkap untuk Para Kreator
- oppo.com
VIVABandung – Salah satu aksesoris penting OPPO Pad 2 adalah Keyboard Smart Touchpad. Keyboard magnetik ini dapat langsung terhubung dengan tablet tanpa perlu pemasangan tambahan atau sumber daya eksternal.
Desainnya yang tipis dan ringan membuatnya mudah dibawa ke mana-mana.
Selain itu keyboard ini juga dilengkapi dengan panel sentuh cerdas yang mendukung berbagai gestur ColorOS untuk Pad.
Pengguna dapat dengan mudah melakukan operasi-operasi multitasking seperti beralih antar aplikasi kembali ke halaman sebelumnya atau membuka jendela mengambang hanya dengan gerakan sederhana di touchpad.
Untuk mendukung kreativitas digital OPPO Pad 2 juga kompatibel dengan stylus digital OPPO Pensil. Pensil ini memiliki latensi hanya 2 milildetik dan sensitifitas tekanan hingga 4096 level. Hal ini memungkinkan pengguna untuk menulis atau menggambar dengan feel yang sangat natural.
Fitur menarik lainnya dari OPPO Pensil adalah kemampuan untuk mengakses fungsi-fungsi cepat seperti penghapus atau alat lainnya hanya dengan mengetuk sisi pensil dua kali.
Pengisian dayanya juga dapat dilakukan dengan mudah melalui dok nirkabel di bagian atas tablet.
Melengkapi dukungan untuk kreator OPPO Pad 2 juga hadir dengan kemampuan membuka jendela mengambang. Pengguna dapat dengan leluasa memindahkan dan mengubah ukuran aplikasi sesuai kebutuhan untuk memaksimalkan produktivitas.
Melalui berbagai aksesoris yang ditawarkan OPPO Pad 2 terbukti mampu menjadi solusi lengkap bagi para kreator. Mulai dari keyboard pintar stylus digital hingga jendela yang fleksibel mendukung kreativitas dan produktivitas dalam satu perangkat.
OPPO Pad 2 dengan segudang aksesorisnya hadir untuk memenuhi kebutuhan sebagai perangkat hiburan tetapi juga alat kerja dan berkreasi