Dating Queen Webseries Pertama Bagi Raline Shah, Perankan Sosok Ini

Raline Shah
Sumber :
  • Instagram/ralineshah

Tak hanya terlibat sebagai aktor, Raline Shah pun ikut menjadi penulis skenario yang di mana hal itu menjadi ilmu baru baginya.

"Saya banyak keterlibatan. Saya bisa belajar juga tentang dunia hiburan dan dunia produksi. Jadi saya bilang why not bisa belajar dan bisa bekerja," jelasnya.

Sementara itu, Raline Shah akan berperan sebagai sosok Dina di Dating Queen.

Dina merupakan salah satu dari empat sahabat perempuan yang menggeluti dunia percintaan lewat dating apps. Ia kerap berkencang dengan banyak lelaki dari dating aplikasi tersebut, namun kehilangan fokus.

Selain Raline Shah, Dating Queen dibintangi Deva Mahendra, Nadine Alexandra, Dea Panendra, Maria Theodore, Tanta Ginting, dan Winky Wiryawan.

Serial ini dijadwalkan tayang di aplikasi Vidio mulai 26 Mei 2022 mendatang.(aga)