Teman Dekat Eril Anak Ridwan Kamil, Nabila Ishma: "Eril Sangat Baik"
- unggahan akun instagram @nabilaishma
Bandung – Eril anak Ridwan Kamil sampai saat ini masih belum ditemukan, namun ikhtiar serta doa dari masyarakat Indonesia terus berdatangan dengan memberikan dukungan melalui akun sosial media. Sosok Nabila Ishma Nurhabibah sebagai teman dekat Eril menggunggah kedekatannya dengan anak Ridwan Kamil tersebut.
Nabila Ishma memberikan tulisan yang mengunggah hati para warganet dengan harapan agar Eril segera ditemukan dan memohon doa dari seluruh kalangan masyarakat. Dikutip langsung dari Insta Story pada Selasa, 31 Mei 2022 di akun Instagram @nabilaishma juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak dengan beberapa foto kebersamaannya.
"Terimakasih banyak untuk teman-teman yang sejak awal terus mendoakan eril dan mendukung aku." tulis Nabila Ishma
"Mohon maaf aku belum bisa membalas pesannya satu persatu. eril orang yang sangat baik. Aku mohon teman-teman tidak berhenti mendoakan eril agar bisa secepatnya berkumpul lagi bersama kita semua. Alfathiha," tambahnya lagi.
Lalu Nabila Ishma juga memberikan unggahan di foto Insta Story berikutnya, dengan ungkapan untuk memperlihatkan kebaikan Eril yang memberikannya hadiah dan seperti sosok Eril pada warganet.
"You're the best gift I have ever received in my life" ungkapnya dengan menunjukan foto Eril dengan tersenyum sambil memegang hadiah bersampul kertas kado warna merah muda.
Kemudian kembali mengunggah foto Eril tengah duduk dengan jaket jeans memakai sepatu putih sambil tersenyum, lalu Nabila Ishma memberi sebuah emoji hati berwarna putih. Nabila Ishma terus berharap Eril akan segera ditemukan oleh Tim SAR di Swiss.
Banyak dukungan positif atas hubungannya dengan Eril anak Ridwan Kamil dan warganet juga mengirimkan pesan langsung kepada Nabila Ishma untuk tetap tegar dan semangat. (dil)