Suaminya Tersandung Korupsi Rp271 T, Pernikahan Sandra Dewi di Disneyland Tokyo Kembali Disorot

Pernikahan Sandra Dewi dan Harvey Moeis di Disneyland Tokyo.
Sumber :
  • Viva.co.id

Memang, setelah menikah pada tahun 2016, Harvey Moeis dianggap sebagai sosok suami yang sempurna. Selain tampan, Harvey juga dikenal sebagai sosok yang murah hati. 

Ia bahkan mewujudkan impian istrinya, Sandra Dewi, untuk menikah di Disneyland. Bahkan pada tahun 2023, Sandra Dewi mengakui pernah diejek oleh orang karena menikah di Disneyland.

Ternyata, impian tersebut berhasil diwujudkan oleh suaminya, Harvey Moeis. Diketahui bahwa Sandra Dewi dan Harvey Moeis menggelar pernikahan dengan konsep Cinderella Wedding di Disneyland Jepang pada tanggal 8 November 2016.

Sandra Dewi terlihat mengenakan gaun putih seperti putri dalam cerita dongeng. Gaun putih tersebut dirancang oleh Didi Budiharjo. Sandra Dewi juga menggunakan tiara di kepalanya yang didesain oleh Rinaldy A. Yunardi. 

Sementara itu, Harvey Moeis terlihat mengenakan setelan jas hitam dan dasi kupu-kupu yang dirancang oleh Wong Hang.

Pernikahan mereka juga menarik perhatian pengunjung Disneyland Jepang. Setelah mereka resmi menikah dan mengucapkan janji suci di Kastil Disneyland yang ikonik, Sandra Dewi dan Harvey Moeis melakukan parade di luar kastil menggunakan mobil berwarna hijau yang ikonik.

Jadi, berapa biaya yang dikeluarkan oleh Harvey Moeis untuk menikah di Disneyland Tokyo seperti yang dilakukan Sandra Dewi?