RD Bantah Terima Uang dari Eks Kapolsek Pinang Usai Bercinta

ilustrasi pemerkosaan gadis dibawah umur
Sumber :
  • freepik

"Saya adalah korban penganiayaan dan pelapor di Polsek yang beliau pimpin. Tapi, beliau arogan merendahkan saya bahkan melakukan pelecehan seksual berat. Selama ini saya diam karena malu dan takut speak up," ujar korban seperti dikutip VIVA, Senin, 14 November 2022.

Adapun status Iptu Tapril juga sudah dicopot dari jabatannya usai kasus dugaan pelecehan seksual itu membuat geger publik. Kasus Iptu Tapril ini tengah jalani pemeriksaan di divisi Profesi dan Keamanan (Propam).

Kapolres Metro Tangerang, Kombes Zain Dwi Nugroho membenarkan hal tersebut. "Ya betul, yang bersangkutan dicopot dan saat ini kasus ditangani Propam Polda Metro Jaya," katanya, Senin, 14 November 2022.

Zain mengatakan Iptu Tapril sudah dicopot per Oktober 2022. Jabatan Kapolsek Pinang saat ini juga sudah diisi Iptu Endy. Iptu Tapril sudah dimutasi ke bagian Pelayanan Masyarakat (Yanma).