Sumber Kekayaan Raja Inggris Warisan Ratu Elizabeth II

Raja Charles III
Sumber :
  • AP Photo/Jeff Chiu

Bandung – Kabar Ratu Elizabeth II meninggal dunia kini membagikan warisan kepada anak hingga cucunya. Kekayaan melalui garis suksesi yang diturunkan Raja Charles III.

Tentu saja, Raja Charles III sebagai ahli waris mendapatkan jaminan penghasilan lebih dari 20 juta poundsterling (Rp 346 miliar) setahun.

Diketahui, sumber kekayaan penguasa monarki ini didanai oleh beragama koleksi asset yang ada sejak abad pertengahan, lalu kembali disempurnakan dari waktu ke waktu hingga mencapai kesepakatan parlemen yang terbaru pada tahun 2012. 

Raja mendapatkan sumber utama pendanaannya adalah Sovereign Grant, dihitung sebagai 25 persen dari keuntungan Crown Estate, merupakan portofolio properti komersial dan presidensial senilai 15 miliar poundsterling (Rp 259 triliun). 

Raja Charles III

Photo :
  • -

Lahan pertanian dan kaut yang dimiliki oleh pimpinan monarki pun bukan Raja sebagai individu. Pada 2021- 2022, nilainya mencapai 86,3 juta poundsterling hampir Rp 1,5 triliun.

Tentu saja, Sovereign Grant tidak bisa turun jika memang pendapatan turun juga. Hal ini tidak mungkin mengingat kepemilikannya atas Sebagian besar dasar laut Inggris.