Dipukul hingga Dibenturkan ke Tembok, Medina Zein Ungkap Alami KDRT

Medina Zein dan Lukman Azhari
Sumber :
  • Instagram @medinazein

BANDUNG – Selebgram sekaligus pengusaha, Medina Zein mengaku telah mengalami Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRD) dari suaminya, Lukman Azhari.

Kegap Simpan Video Porno Jadi Alasan Armor Toreador Lakukan KDRT Terhadap Cut Intan

KDRT tersebut terjadi di hotel di kawasan Braga, Bandung, pada Sabtu, 23 April 2022 pagi WIB.

Medina Zein menyebut ia sampai dipukul di bagian dadanya. Lebih paranya lagi, kepalanya sempat dibenturkan ke tembol kamar hotel sebanyak empat kali.

Polwan Tega Bakar Suami Sendiri, Terungkap Motif di Balik Kejadian Ini

Tak hanya sampai di situ, Lukman Azhari juga menendang kaki Medina Zein serta menjambak dan menyeretnya ke lorong hotel.

Medina Zein mengungkap KDRT terjadi karena dugaan perselingkuhan Lukman Azhari.

Kisah Tragis Ibu Bhayangkari Polres Parepare, Selain KDRT Sang Suami Juga Sering Lakukan Hal Ini

"Ada keributan ya gara-gara wanita ini, membahas lagi wanita ini karena meneror saya, terus saya dihajar sampai di lorong dan di lobi hotel," ujarnya saat jumpa pers di Jakarta, Minggu, 24 April 2022 malam WIB.

Kejadian tersebut telah dilaporkan ke Polrestabes Bandung dengan nomor laporan LP/657/IV/2022/JBR/POLRESTABES.(aga)