Bunga Zainal Dihujat Netizen Gegara Hal Ini: Sadis!

Bunga Zainal
Sumber :
  • instagram/bungazainal05

BANDUNG – Meski sudah pindah agama menjadi pemeluk Hindu, namun Bunga Zainal kedapatan merayakan Lebaran tahun ini bersama keluarganya.

Namanya Terseret Kontroversi Wanda Hara, Nagita Slavina Angkat Bicara Mengenai Polemik Ini

Hal ini terlihat dari unggahanya di akun media sosial Instagram. Sayangnya, unggahan itu malah kena hujat para netizen.

Bahkan Bunga Zainal disebut murtad karena mencoba trend tentang ucapan Lebaran yang ramai belakangan ini.

Selebgram Ayu Sinjai Labrak Suami Selingkuh dengan Wanita Lain, Netizen Malah Skeptis

Seperti diketahui, Bunga Zainal lahir dari keluarga yang beragama musli. Ia pun besar dengan ajaran agama Islam.

Namun, ia memutuskan untuk pindah agama mengikuti agama suaminya, Sukhdev yakni agama Hindu.

Muhammad Fardhana Hapus Foto Ayu Ting Ting di Instagram Jadi Sorotan

Hal itulah yang membuat hubungan dengan kedua orang tuanya sempat merenggang. Sebab, keputusan Bunga Zainal yang berhenti dari dunia hiburan itu membuat ibunya menjadi tidak memiliki pekerjaan. Namun beruntung, kehidupannya kini sudah berangsur membaik.

Lebaran tahun 2022 ini, Bunga Zainal tampak merayakan Idul Fitri bersama dengan keluarganya. Ia memakai baju kaftan dengan corak bunga berwarna kuning dan dipadukan dengan rok berwarna kuning terang. 

Tak hanya itu, ia juga mengucapkan selamat lebaran di akun media sosial Instagramnya. Namun, ia mengucapkan lebaran tersebut dengan melakukan trend yang tengah ramai di TikTok yakni dengan kata-kata gombalan. 

"Minal Aidin Walfaizin, mohon maaf aku sudah ada yang punya, kamu ciy telat," ucap Bunga Zainal dilansir dari Instagram @bungazainal05.

instagram/bungazainal05

Photo :
  • -

Namun sayangnya, ucapan Lebaran Bunga Zainal justru ramai kena cibir dan hujat warganet. Mereka menilai ucapan Bunga Zainal mempermainkan kalimat Idul Fitri itu sendiri. Bahkan, mereka menyebut Bunga Zainal murtad padahal ia hanya mengikuti trend yang tengah ramai di media sosial TikTok.

"Buset gegara video ini comennt nye pada sadiisss ngatain murtad lah, ngatain gue mainin kata minal aidin lah, padahal sound ini di tikt*k seliweran di fyp gw dan arti2 pada buat juga, tapi kalo gw yg buat jadi salah aje!," tulis Bunga Zainal.

Ia pun kemudian memohon maaf di hari kedua lebaran ini telah membuat keramaian akibat video ucapan lebarannya tersebut. “Emg netijen tuh maha bener dah yang lain salah, mon maap ye bund lebaran ke 2 jadi huru hara,” sambung Bunga Zainal.(aga)