BCL Bakal Nikah Lagi, Begini Tanggapan Rossa

Rossa
Sumber :
  • unggahan Instagram @itsrossa910

BandungBunga Citra Lestari santer dikabarkan akan menikah dengan seorang pria bernama Tiko Aryawardhana. Tak banyak publik yang tahu tentang kabar bahagia dari wanita yang juga akrab disapa BCL itu.

Rossa Berbagi Kisah Nikmat Konser di Rumah Pakai Samsung Neo QLED 8K TV

Salah satu sahabat BCL yang turut angkat suara tentang kabar bahagia itu adalah Rossa

Saat diminta keterangan oleh awak media tentang kabar gembira dari sahabatnya itu, Rossa mengaku tidak tahu apa pun. Ia menyebut BCL tidak pernah membahas hal tersebut kepada dirinya sama sekali.

TERUNGKAP! Status Tiko Aryawardhana Usai Diperiksa Terkait Penggelapan Rp6,9 Miliar

"Ah itu gak tahu. Gak ngomong apa-apa," ungkap Rossa kepada awak media di kawasan Grogol, Jakarta Barat, pada Minggu, 26 November 2023, kemarin.

Meski belum tahu kabar tersebut, sebagai seorang teman, Rossa pun turut memberikan doa terbaik untuk BCL dan calon suaminya nanti. Baginya, Rossa akan bahagia melihat temannya senang juga.

Santriwati di Lumajang Dinikahi Pengasuh Ponpes Tanpa Seizin Ortu, UAS Jelaskan Hukumnya

"Semoga semua orang bahagia. Apapun itu aku pasti berdoa untuk kebahagiaan untuk teman-teman aku," kata Rossa lagi.

Informasi perihal BCL dan Tiko Pradipta Aryawardhana sempat disampaikan oleh staf pendaftaran KUA Pasar Minggu, Emma Fatmayani. Katanya, BCL dan calong suaminya sudah memberikan sejumlah berkas pernikahan.

Halaman Selanjutnya
img_title