Javier Zanetti Marah, Lukaku Dianggap Sebagai Pengkhianat

Romelu Lukaku
Sumber :
  • Instagram @romelulukaku

Viva Bandung – Legenda Inter Milan, Javier Zanetti marah atas sikap Romelu Lukaku. Dia bahkan menyebut bahwa Lukaku sebagai pengkhianat.

Habib Bahar Akui Kemenangan Prabowo, Namun Tetap Anggap Sebagai "Pengkhianat"

Awal dari masalah adalah ketika Inter Milan yang ingin membuat permanen penyerang asal Belgia itu setelah masa peminjamannya berakhir pada Juni 2023 ini.

Namun Lukaku bermain di belakang. Dia membuka negosiasi dengan Juventus. Hal itu membuat suporter Inter Milan marah dan kecewa.

Kiper Inter Milan Emil Audero Bakal Gabung Timnas Indonesia, Ini Buktinya

Bahkan, sang legenda Inter Milan pun turut berkomentar mengenai hal ini. Dia mengaku tidak percaya bahwa Lukaku melakukan hal itu.

"Lukaku telah mengkhianati kami. Kami sangat kecewa," kata Zanetti kepada La Gazzetta dello Sports.

Heboh! Erick Thohir Temui Kiper Inter Milan, Sinyal Gabung Timnas Indonesia?

"Kami mengharapkan perilaku yang sama sekali berbeda dari Romelu. Tidak hanya sebagai profesional tetapi juga sebagai seorang pria," tegasnya. 

Chelsea saat ini sedang membuka kemungkinan transfer Romelu Lukaku ke Juventus. Rencananya eks Manchester United itu akan ditukar dengan bomber Bianconeri, Dusan Vlahovic.

Halaman Selanjutnya
img_title