AC Milan Belum Mampu Tumbangkan Chelsea

UEFA Champions League
Sumber :
  • Pinterest

 

Rumor Alexandre Pato Masuk Persib Bandung Semakin Menguat, Segini Harga Transfernya

BANDUNG - Meski AC Milan diuntungkan dengan bermain di kandang dalam pertandingan ke empat Grup E UEFA Champions League 2022 - 2023. Namun sang rival, Chelsea tentu bukan tim yang mudah dikalahkan.

Seperti diketahui, kedua tim telah mempersiapkan laga terdekat yang akan dijalani mereka pada Rabu dini hari, 12 Oktober 2022. Sebagai tuan rumah, AC Milan memang diuntungkan dengan laga yang digelar di hadapan para pendukungnya.

Chelsea Menyedihkan di Tangan Pochettino, Inilah Alasannya

Namun sepak terjang Chelsea tentu tak bisa dibilang sembarang. Pasalnya tim yang memiliki julukan The Blues ini telah berhasil mengalahkan AC Milan pada leg sebelumnya dengan kemenangan telak 3-0.

AC Milan

Photo :
  • Pinterest
Chelsea Alami Masalah yang Pelik, Begini Cara Mengatasinya

Ketiga gol Chelsea itu yakni, Wesley Fofana pada menit ke-23, Pierre-Emerik Aubameyang pada menit ke-56, dan Reece James pada menit ke-62. Sehingga dalam laga sebelumnya, AC Milan dibuat keteteran saat menghadapi Chelsea.

Dalam klasemen sementara, baik AC Milan maupun Chelsea, keduanya sama-sama meraih empat poin. Atau tertinggal satu poin dari RB Salzburg yang berada di puncak klasemen. 

Kemenangan 2-0 melawan Juventus pun tentu  menjadi modal bagi tim yang memiliki julukan Rossoneri saat kembali berhadapan melawan The Blues. 

Chelsea

Photo :
  • Pinterest

Dalam tiga pertemuan terakhir keduanya, AC Milan memang tak pernah meraih kemenangan. Namun dalam sepakbola segala kemungkinan bisa terjadi.

Tiga pertemuan terakhir Chelsea - AC Milan :

06-10-2022 Chelsea 3-0 Milan (UCL)

26-10-1999 Milan 1-1 Chelsea (UCL)

15-09-1999 Chelsea 0-0 Milan (UCL). (hru)