Mengenal Manfaat Salt Therapy atau Terapi Garam yang Dilakukan Nikita Willy Untuk Baby Issa

Ngaku stres jadi Ibu, Nikita Willy lakukan Me Time
Sumber :
  • intipselep.com

Viva BandungNikita Willy beberapa waktu lalu lewat akun Instagram pribadinya dia mengunggah momen tengah melakukan Salt Therapy atau Terapi Garam terhadap anaknya, Baby Issa Xander Djokosoetono. Usut punya usut, hal tersebut dilakukan sang artis agar membantu meminimalisir efek polusi udara yang sedang bikin gempar di Jakarta.

Bebek Raksasa Ramah Anak Siap Sambut Pengunjung di Anniversary ke 14 Mall Citylink Bandung

"Issa sedang tidak batuk/pilek, tapi karena udara Jakarta sedang sedang tidak bagus jadi aku coba seminggu sekali melakukan salt therapy atau terapi garam," tulis Nikita Willy di akun Instagram pribadinya, dikutip Intipseleb pada Jumat, 1 September 2023.

Tak hanya untuk bayi, rupanya terapi garam bisa dilakukan oleh orang dewasa juga. Berikut manfaatnya, yuk simak!

Orang Tua Wajib Tahu Tablet Ini Bisa Jadi Guru Privat Anak di Rumah

Apa itu Terapi Garam?

Terapi garam adalah bentuk perawatan yang melibatkan paparan terkontrol terhadap partikel garam mikroskopis. Hal ini dapat dilakukan melalui dua cara utama: terapi garam ruangan (haloterapi) dan terapi garam pijat (speleoterapi).

Game di Galaxy Tab A9 Kids Edition Bikin Anak Lebih Dekat dengan Ibu

Haloterapi, terapi ini melibatkan paparan udara yang diperkaya dengan partikel garam halus. Biasanya, ruang terapi garam dibangun dengan dinding dan lantai yang terbuat dari garam atau menggunakan generator garam untuk mendistribusikan garam dalam bentuk aerosol. Ini dianggap membantu dalam mengatasi masalah pernapasan seperti asma, alergi, dan bronkitis.

Berikutnya ada Speleoterapi, terapi ini melibatkan kunjungan ke gua garam alami, di mana udara kaya akan ion negatif dan partikel garam. Terapi ini telah dikenal sebagai cara yang efektif untuk meredakan masalah pernapasan dan mengurangi stres.

Halaman Selanjutnya
img_title