Ikuti Langkah Ini Agar Lolos Seleksi Prakerja Gelombang 45
- Istimewa
Bandung – Kartu Prakerja dari pemerintah menjadi salah satu program yang sangat dinanti-nantikan masyarakat. Maka tak hayal, banyak dari mereka yang sangat menunggu kembali dibukanya Kartu Prakerja.
Seperti diketahui, Prakerja sudah memasuki gelombang 44 yang dibuka pada 4 Septemeber 2022, dan ditutup pada 6 September 2022. Saat ini, masyarakat yang belum menjadi peserta Prakerja sangat menanti pembukaan pendaftaran Prakerja untuk gelombang 45.
Pembukaan Kartu Prakerja gelombang 45, biasanya akan dimulai setelah 14 hari dari hasil seleksi sebelumnya resmi keluar.
Jika memprediksi dari gelombang 44, maka besar kemungkinan jadwal pendaftaran Prakerja gelombang 45 akan dibuka antara tanggal 10 hingga 20 September 2022 mendatang.
Sambil menunggu pembukaan pendaftaran, ada baiknya simak dulu berikut cara daftar Prakerja agar bisa lolos seleksi.
1. Login situs atau link resmi Kartu Prakerja (prakerja.go.id) melalui HP atau komputer.
2. Lalu lakukan verifikasi data KTP, KK, dan tanggal lahir calon peserta, kemudian klik ke menu ‘Lanjut’ untuk proses daftar.