Hobi Jajanan Tradisional? Ini Bahan dan Cara Membuat Seblak di Rumah

ilustrasi bahan dan cara membuat seblak
Sumber :
  • istimewa

Bahan Membuat Seblak

  • 3 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 7 cabai kecil (sesuai selera)
  • 2 cabai merah besar
  • 1 ruas kencur (sekitar 4 - 5 cm)
  • 1 genggam kerupuk bawang dan makaroni
  • Sawi secukupnya bisa juga di ganti dengan sawi putih
  • Sosis
  • 1 butir telur
  • 1 batang daun bawang
  • Secukupnya garam, gula, dan penyedap
Soal Dugaan Aliran Sesat Kabuyutan Gegerkalong Girang Bandung, Polisi : Kewenangan MUI dan Kemenag

Cara Membuat Seblak

  1. Rendam kerupuk dan makaroni dengan air panas (bisa direbus). Lalu, tunggu sampai agak sesikit mengembang.
  2. Sambil menunggu kerupuk dan makaroni mengembang. Haluskan bawang merah, putih, kencur, dan cabai.
  3. Kemudian tumis dengan 5 sendok makan minyak goreng sampai harum.
  4. Tambahkan air kurang lebih 3 gelas. Tunggu sampai mendidih.
  5. Apabila sudah mendidih masukkan telur. Aduk sebentar sampai tercampur. Lalu, masukkan semua bahan-bahan.
  6. Masak sampai dirasa matang. Kemudian tambahkan garam, gula, dan penyedap rasa secukupnya. Aduk -aduk sebentar.
  7. Seblak siap dihidangkan.

Berikut bahan dan cara membuat seblak, semoga bermanfaat. (irv)

Polisi Sebut Demo Kabuyutan Gegerkalong Girang Bandung yang Diduga Aliran Sesat Berlangsung Tertib