Ambulans Kang Dedi Saksi Bisu Perjuangan Kakek Mukhtar Korban Gempa

Evakuasi korban gempa Cianjur
Sumber :
  • Istimewa

Saat akan meninggalkan lokasi, tim Kang Dedi dimintai tolong oleh salah seorang warga untuk mengevakuasi kakeknya yang sedang sakit ke tempat aman. Kakek tersebut akan dievakuasi ke rumah anak pertamanya di daerah Cipanas.

Gempa Magnitudo Berskala 6,0 Berpusat di Timur Laut Tuban, Bakal Tsunami?

Selanjutnya kakek bernama Mukhtar berusia 105 tahun itu pun diantarkan menggunakan ambulans. Di dalam ambulans turut didampingi istri dan seorang anaknya.

Dari penuturan sang anak, ayahnya itu saat kejadian sedang mengalami sakit. Nahasnya ia kemudian tertimpa lemari pakaian.

Terjadi Gempa Magnitudo 6,0 di Timur Laut Tuban, Potensi Tsunami?

"Posisi bapak waktu itu sakit dan tiduran di tengah rumah, kemudian pas gempa tertimpa lemari," ujar sang anak.

Menurutnya pihak keluarga sepakat untuk mengevakuasi Mukhtar ke Cipanas agar bisa mendapatkan perawatan maksimal bersama ibunya. "Biar aman dan tenang dibawa dulu ke anak paling besar karena lokasinya aman," katanya.

Masih Jadi Misteri, Kotak Hitam Pesawat Smart Aviation yang Jatuh di Kalimantan Belum Ditemukan

Di perjalanan ambulans pun mengambil arah Cipanas melalui jalur alternatif dengan diarahkan anak Mukhtar. Jalur utama menuju Cipanas saat itu masih belum bisa dilalui.

Ternyata di jalur alternatif terjebak kemacetan karena banyak kendaraan umum dan ambulans lainnya yang melintas. Ditambah pengemudi motor yang saling berebut jalan sehingga memperparah kemacetan.

Halaman Selanjutnya
img_title