Kehadiran ASN Jeblok, Bupati Karawang Ancam Evaluasi Kenaikan Jabatan

Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana
Sumber :
  • VIVA/irvan

BANDUNG – Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana telah menyiapkan sanksi tegas bagi aparatur sipil negara (ASN) yang bolos kerja usai libur panjang lebaran atau Idul Fitri 1443 H.

Stasiun Kereta Cepat di Karawang Masih Belum Beroperasi, Erick Thohir Ungkap Alasannya

Sanksi tersebut akan diproses melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM).

Hal itu diungkap usai melakukan sidak di Mall Pelayanan Publik, Galuh Mas, Karawang, pada Senin, 9 Mei 2022.

Pertama dalam Sejarah, Umat Islam di Indonesia Akan Mengalami 2 Kali Ramadhan dalam 1 Tahun

"Sanksi pasti ada, baik teguran administrasi, maupun sanksi dari kami. Yaitu evaluasi kenaikan jabatan dan lain sebagainya," ujar Cellica.

Sementara, mengenai kebijakan work from home (WFH) kata Cellica, bukan berarti pegawai berada di luar kota. Melainkan harus tetap ada di wilayah Karawang.

Cara Klaim Link Saldo DANA Gratis Spesial Lebaran 2024, Buruan Mumpung Masih Jutaan

Absensi pegawai tersebut, bisa terpantau melalui aplikasi SIAP yang sudah disiapkan oleh Pemkab Karawamg, untuk memantau kehadiran pegawai pasca libur lebaran.

"Misalnya saya ada di Karangpawitan, itu akan kelihatan," kata dia.

Halaman Selanjutnya
img_title