Ngeri, Sekelompok Orang Diduga Preman Ngamuk Minta THR hingga Bawa Celurit

Preman ngamuk minta THR di Jaksel
Sumber :
  • Instagram @merekamjakarta

VIVA BandungViral melalui sebuah unggahan video di media sosial yang menampilkan ada sejumlah orang mengamuk di sebuah tempat makan di kawasan Saharjo, Tebet, Jakarta Selatan. Dalam unggahan video tersebut orang yang mengamuk itu diduga tengah meminta uang tunjangan hari raya (THR).

Ada Bahaya Tersembunyi di Balik Kebiasaan Minum Saat Makan, Ini Penjelasan dr Zaidul Akbar

Video tersebut diunggah oleh salah satu akun instagram @merekamjakarta pada Minggu 23 April 2023. Narasi unggahan video itu pun mengatakan bahwa peristiwa terjadi pada Sabtu 22 April 2023 dinihari sekira pukul 03.00 WIB

Sejumlah warga pun sempat melerai orang yang diduga preman mengamuk pada tempat makan di Tebet. Tampak seorang pria mengenakan topi merah tengah di pegang oleh beberapa warga.

Cek Fakta: Kontroversi Wasit Warnai Kekalahan, Pertandingan Timnas Indonesia vs Uzbekistan Diulang?

Kemudian dalam narasi unggahan video tersebut sejumlah preman yang mengamuk pun diduga turut membawa senjata tajam berupa celurit.

"Gerombolan orang yang naik motor tiba-tiba mengobrak-abrik gerobak makanan dan menyabet sejumlah orang dengan celurit serta parang," bunyi narasi dalam video tersebut.

Akhirnya Terkuak! Identitas Emak-emak Pengemis Viral, Ternyata Orang Bandung

Preman itu dalam narasi sempat cekcok dengan dengan warga yang berada di lokasi tersebut. Pelaku mencari seorang juru parkir yang ada di tempat makan itu sampai berujung pada terjadinya cekcok pelaku dengan warga.

Sementara itu, Kapolsek Tebet Kompol Chitya mengatakan bahwa setelah mendapatkan informasi preman yang mengamuk dengan berdalih meminta THR pada pedagang, aparat kepolisian sektor Tebet langsung mendatangi lokasi. Ia juga langsung melakukan penyelidikan terhadap preman yang mengamuk itu.

Halaman Selanjutnya
img_title