Anaknya Dituding Pelakor oleh Inara Rusli, Ini Tanggapan Ibunda Tenri Anisa

Tenri Ajeng Anisa
Sumber :
  • VIVA Grup

VIVA Bandung – Tenri Ajeng Anisa tetap ramai diperbincangkan publik usai dihujat warganet karena dituding Inara Rusli menjadi Pelakor (Perebut Laki Orang) di rumah tangganya dengan Virgoun.

Inara Rusli Banyak Job Bulan Ramadhan, Bebas Tanpa Virgoun

Menanggapi hal itu, Ibunda Tenri Anisa, Kusrini Hamzah turut angkat bicara. Ia mengaku juga merasa sedih dan kaget tatkala mengetahui soal masalah yang menimpa sang putri.

"Seorang ibu ya sedih pasti marah pasti, tapi kembali lagi orang berbuat seperti itu masa dibalas juga, nggak seperti itu, mereka posting di medsos, kita harus menuntut untuk mengembalikan itu kembali," kata Kusrini di Polda Meto Jaya dikutip VIVA Bandung pada Selasa (9/5/2023).

Tak Peduli Jomblo Ramadhan Ini, Inara Rusli Tetap Kuat Tanpa Virgoun

Selain itu, Kusrini juga meyakini bahwa semua tudingan yang ditujukan kepada putrinya adalah fitnah yang tidak berdasar. Bahkan, ibunda Tenri mengaku kehidupan keluarganya tidak tenang sejak rumor tersebut viral di media sosial.

"Luar biasa ya, dampak paling besar itu antara menghadapi anak kita yang digitukan (fitnah) dengan menjawab pertanyaan dari kelurga besar itu engga bisa jawab satu persatu," katanya.

Jadi Jomblo, Inara Rusli Happy: Nggak ada yang Ngatur

Tenri Anisa

Photo :
  • -

Namun, Kusrini masih merasa belum puas saat Inara dan Virgoun meminta maaf setelah diberikan somasi oleh Tenri Ajeng Anisa.

"Makanya kalau lihat permintaan maaf itu kemarin ya gimana enggak puas, enggak sesuai ekspektasi kita keluarga yang di bawa-bawa, diseret-seret," ungkap Kusrini.

Sementara itu, Kuasa hukum Tenri Anisa, Teguh Putra mengatakan, karena kliennya masih belum puas, maka mereka memutuskan untuk membawa kasus ini ke jalur hukum. Tenri dan ibunya membuat laporan atas dugaan pencemaran nama baik.

"Adapun pihak yang kami laporkan, setelah kami berkonsultasi karena ini di media sosial jadi siappun yg me ngepost, me repost, menyebar luaskan itu semua nya dilakukan penyelidikan. Jadi tidak hanya tertuju pada Inara ataupun virgoun, tapi semua pihak yang ikut me repost menyebar luaskan itu akan nanti jadi ranahnya kepolisian untuk bisa memeriksa," ucap Teguh.