Rumah Indekos Milik Rafael Alun Trisambodo Disita KPK, Kondisinya Sepi
- viva.co.id
"(Mobil milik) orang kejaksaan itu, orang-orang dari kota semua ya, otomatis dia kan di sini sekolahnya kan," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masih terus berupaya melakukan penelusuran atas kasus gratifikasi dan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) mantan Kepala Bagian Umum Kantor Wilayah Ditjen Pajak Jakarta Selatan II, Rafael Alun Trisambodo.
Ada dua mobil mewah yang berhasil disita KPK, yaitu Toyota Camrry dan Land Cruiser dan rumah indekos yanng ada di kawasan Jakarta.
"Terbaru, benar tim penyidikan telah lakukan penyitaan 2 mobil jenis Toyota Camry dan Land Cruiser di kota Solo Jateng. Di Jakarta, KPK juga telah lakukan penyitaan rumah di Simprug, rumah kos di Blok M dan kontrakan di Meruya Jakarta Barat," ujar Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri.
Selain itu, penyidik KPK juga menyita satu unit motor gede Triumph 1200cc yang berada di Yogyakarta. KPK juga mengimbau masyarakat untuk memberikan informasi jika ada aset mmilik Rafael Alun yang diduga hasil dari korupsi.