Ucapan Terimakasih Ridwan Kamil Saat Jasad Eril Ditemukan Ke KBRI Bern
- Instagram @ataliapr
Bandung – Kabar ditemukannya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril yang sudah dinyatakan secara resmi oleh Duta Besar Republik Indonesia, Prof. Muliaman Dhamansyah Hadad dan perwakilan keluarga Gubernur Ridwan Kamil, Epil Nazmuzzaman melalui Konferensi Pers secara daring, Kamis malam, 9 Juni 2022.
Ridwan Kamil yang sudah mendapatkan kabar bahwa telah ditemukan jasad putranya, tentu kabar baik bagi keluarganya. Melalui unggahan Instagram akun @ridwankamil memberikan ucapan terimakasih di antaranya, KBRI Swiss, Kepolisian Bern, Pemerintahan kota Bern yang sudah membantu proses pencarian putranya, Eril.
“Terimakasih kepada KBRI Swiss dan Kepolisian/Pemerintahan kota Bern, atas kerja kerasnya,” tulis Ridwan Kamil.
Kemudian, Ridwan Kamil tidak lupa menggucapkan kepada berbagai pihak yang turut membantu dalam proses pencarian jasad, Eril.
“Jazakallah kepada semua pihak yang turut membantu dalam pencarian dan kepada yang ikhlas mendoakan Eril, semoga Allah SWT membalas berlipat kebaikan dan keikhlasan anda semua,” tulisanya lagi.
Selain itu, ungkapan rasa syukur kepada tuhan atas pertemuannya dengan jasad putranya, Eril merupakan bentuk kasih sayang yang telah mengabulkan doa terbaik untuk Eril. Pihak keluarga juga sudah tenang, Eril ditemukan.
“Sungguh Tuhanku, kami tenang sekarang. Engkau sungguh Maha Pengasih, Maha Penyayang dan Maha Pengabul doa kami,” tutupnya dalam tulisan unggahan di Instagram pribadi Ridwan Kamil.
Jasad Eril diperkirakan akan tiba di Indonesia pada Sabtu atau Minggu, hal ini disampaikan langsung oleh pamannya, Epil Nazmuzzaman.
“Untuk waktu kami belum bisa memastikan pasti akan tiba di Indonesia. Tapi pada dasarnya kami akan lakukan secepat-cepatnya sejauh yang memungkinkan tergantung kondisi, situasi, sumber daya yang mendukung,” ujarnya.
“Harapan kami, bisa tiba di Indonesia setidak-tidaknya sabtu atau hari ahad,” tegasnya.
Setelah upaya 14 hari, jasad Eril akhirnya ditemukan Kepolisian Bern di Bendungan Engehalde pada Rabu, 8 Juni 2022 pagi setempat. Lalu, dilakukan pemeriksaan DNA oleh tim forensik setempat dan jasad Eril kemudian diserahkan kepada pihak keluarga pada Kamis, 9 Juni 2022.