Dukungan ke Uyghur Bermunculan, Organisasi HUPI dan PD IPA Medan Inisiasi Demo Skala Besar

Ratusan massa aksi di depan Kedutaan Besar China, Kuningan, Jakarta
Sumber :
  • Istimewa

Di Medan, Ketua umum Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Al Washliyah (PD IPA Medan), Irham Tajhi mengatakan bahwa telah terjadi pelanggaran hukum berat yang harus diusut tuntas oleh masyarakat dunia internasional. 

Terbaru, Penyebab Kasus COVID-19 Melonjak Tinggi di Singapura Hingga 22 Ribu Kasus

"Di sana perempuan-perempuan disiksa bahkan dicabuli dan juga dipisahkan dari keluarganya dengan upaya genosida yang sangat sistematis, terstruktur dan masif", tutur Irham dengan membara saat berorasi.

Sementara itu, Koordinator aksi Sultonul hafidz mengatakan, rezim penguasa China sedang melakukan propaganda agar masyarakat dunia diam dan mengabaikan kejahatan demi kejahatan kemanusiaan yang telah China lakukan.

Soal Komentari Kemenangan Belinda di MCI, Chef Willgoz: Gua Bukan Membala

"Propaganda yang dilakukan oleh China, akses informasi dan investigasi dunia internasional pun mendapat kendala yang sangat berat untuk menuntaskan masalah ini. Sementara data, fakta dan temuan yang dilaporkan telah cukup kuat disimpulkan bahwasanya ini adalah genosida budaya", ujarnya.

Hafidz berharap agar masyarakat terus berupaya mendorong pemerintah dan mendesak China untuk menghentikan genosida terhadap saudara Muslim Uyghur dan minoritas muslim lainnya yang ada di kawasan wilayah otonom Xinjiang, China. 

Terbaru, Klarifikasi Chef Willgoz Soal Komentari Kemenangan Belinda di MCI

Ratusan massa aksi di depan Kedutaan Besar China, Kuningan, Jakarta

Photo :
  • Istimewa

"Saya harap masyarakat mampu mendorong pemerintah. Dan pemerintah berani bersikap tegas untuk menyuarakan pembelaan saudara kita sesuai dengan amanat undang-undang dan Pancasila" pungkas Hafidz.

Halaman Selanjutnya
img_title