Bukan Kali ini Saja, Ternyata Jessica Wongso Memiliki 14 Kasus Kepolisian di Australia

Jessica Kumala Wongso
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA Bandung - Kasus kopi sianida yang menewaskan Wayan Mirna Salihin kembali menjadi perbincangan hangat publik belakangan ini. Diketahui, Mirna Salihin meninggal dunia setelah meminum es kopi Vietnam di Cafe Olivier, Grand Indonesia Rabu, 6 Januari 2016 lalu.

Daftar Polri 2024, Ini Link Download PDF Contoh Surat Persetujuan Orang Tua

Sejatinya Mirna Salihin datang ke tempat itu untuk melakukan reuni dengan kedua sahabatnya, Jessica Wongso dan Hani Juwita Boon.

Jessica Wongso ditetapkan sebagai tersangka pada 2016 lalu dan kini tengah menjalani masa hukuman di penjara. Namun sebelum kasus ‘Kopi Sianida’, ternyata Jessica Wongso juga terlibat beberapa kasus kriminal di Australia, yang mana jumlahnya mencapai 14 kasus.

Daftar Polisi Bintara 2024 Sekarang Juga, Ini Syarat dan Cara Daftarnya: Dijamin Lulus!

Tersangka kasus kopi sianida, Jessica Kumala Wongso

Photo :
  • Viva.co.id

Kasus hukum itu dibeberkan oleh anggota kepolisian negara bagian New South Wales, Australia, John Torres. John Torres sendiri pernah didatangkan sebagai saksi Jaksa Penuntut Umum (JPU) dalam sidang Jessica Wongso yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada 26 September 2016 lalu.

Hati-hati Penipuan! Ini Cara Daftar Polisi Bintara 2024 yang Benar: Jangan Asal-asalan

Dalam kesaksiannya, John Torres mengatakan ada 14 laporan kasus hukum yang melibatkan Jessica Wongso di Australia. Laporan itu didapatkan berdasarkan data kepolisian Australia.

"Dalam BAP ada 15 (kasus hukum Jessica Wongso), tetapi sebenarnya ada 14 karena satu di antaranya terduplikasi (dua). Saya bisa mengetahui laporan kasus tersebut karena dapat mengakses informasi rinci mengenai Jessica Wongso di pusat data kepolisian," kata John saat bersaksi, dilansir kembali Senin, 9 Oktober 2023.

Halaman Selanjutnya
img_title