Anies Ditolak di Bandung, Geisz Chalifah: Pemerintah Norak!
- Viva.co.id
Bandung – Calon presiden koalisi perubahan, Anies Rasyid Baswedan beberapa hari yang lalu sempat mendapatkan penolakan ketika menghadiri acara di Gedung Indonesia Menggugat (GIM) Bandung, Minggu kemarin.
H-1 akan dilangsungkannya acara tiba-tiba Pemprov Jawa Barat menangguhkan perizinan terhadap kehadiran Anies Baswedan.
Loyalis pendukung Anies, Geisz Chalifah pun menanggapi dicabutnya izin diskusi di Bandung tersebut. Dia mengirim link akun X pribadinya saat dikonfirmasi VIVA perihal batalnya acara diskusi di Bandung.
Geisz menulis untuk kesekian kalinya acara terkait Anies dipersulit. Dia menyinggung kejadian tersebut saat dirinya masih mahasiswa di zaman Orde Baru atau Orba.
"Untuk kesekian kalinya terjadi. Di jaman Orba. Gue masih mahasiswa. Kelompok studi Mahasiswa. LSI (Ismed Hasan Putro) bikin diskusi di Kebayoran," tulis Geisz dalam akun X yang dikutip pada Senin, 9 Oktober 2023.
Dia menceritakan dirinya ketika itu hadir saat diskusi baru dimulai. Namun, aparat ketika itu datang minta acara dibubarkan. Pun, kondisi sekarang tak jauh berbeda dengan mencabut izin dan mengunci pintu.
"Sekarang ijin dicabut & pintu dikunci. Sama noraknya," ujar Geisz.