Jelang Gugatan Hasil Pemilu 2024, Muhammadiyah Dorong MK Bekerja Lebih Profesional
- Viva.co.id
VIVA Bandung - Pimpinan Pusat Muhammadiyah menyemapaikan ucapan selamat kepada para anggota legislatif juga Presiden-Wakil Presiden terpilih di Pemilu 2024.
Meski begitu, mereka yang sudah terpilih harus kembali menunggu hasil sengkete Pemilu yang tengah diperjuangkan oleh beberapa kelompok melalui jalus Mahkamah Konstitusi (MK).
"Mereka yang terpilih niscaya berjiwa negarawan, dengan bersungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab mengemban dan melaksanakan amanat rakyat yang sangat berat," kata Ketua Umum Muhammadiyah Haedar Nashir dalam keterangannya, Minggu, 24 Maret 2024.
Haedar menegaskan, Muhammadiyah juga menghormati seluruh pihak yang telah mengajukan haknya ke Mahkamah Konstitusi (MK) sebagai solusi damai.
Terlebih kata Haedar, mereka juga harus memahami jika keputusan MK bersifat final and binding untuk dipatuhi seluruh pihak.
Oleh karena itu, Muhammadiyah mengajak masyarkat untuk menyikapi hasil Pemilu dengan bijaksana.