Ternyata Habaib di Indonesia Bukan Keturunan Rasulullah SAW, Kiai Imad Kasih Bukti Ini

Kiai Imaduddin Al-Bantani (Ulama Banten).
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA Bandung - Siapa sangka ternyata para Habaib di Indonesia bukanlah keturunan dari Nabi Muhammad SAW.

Ditanya soal Tarif Ceramah oleh Netizen, Habib Bahar Malah Ngamuk: Ana Tempeleng Ente

Hal itu disampaikan langsung oleh Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Nahdlatul Ulum Banten, KH Imaduddin Utsman Al-Bantani.

Dalam akun YouTube Rhoma Irama, Jum'at 21 Juni 2024 silam, Kiai Imad sapaan akrabnya, mengatakan mustahil secara genetik Habaib merupakan keturunan Nabi Muhammad SAW. 

Berepa Tarif untuk Mengundang Ceramah Bahar bin Smith? Ini Kata Sang Habib

“Secara genetik mustahil mereka (golongan ba’alawi/habib) keturunan Nabi Muhammad SAW, jangankan keturunan nabi, keturunan Arab saja mereka bukan,” ujar Imad, dilihat Sabtu 29 Juni 2024 sore.

Kiai Imad sendiri mengaku telah melakukan penelitian secara intens terkait nasab Habaib di Indonesia dan sudah dijadikan karya ilmiah.

Benarkah Setelah Wudhu Tidak Boleh Dilap? Ustadz Adi Hidayat Beri Jawaban Tegas

Kiai Imad memulai penelitiannya dari garis keturunan Habib Rizieq Shihab dan Habib Bahar bin Smith. 

“Saya teliti dari Nabi Muhammad SAW, apakah betul nabi punya anak namanya Fatimah, lalu saya cari dalilnya, kemudian apakah Fatimah punya anak namanya Husein, saya cari dalilnya sampai dengan Ahmad bin Isa, semua (dalilnya) sahih (benar) mereka keturunan Nabi Muhammad,” ungkap Imad. 

Halaman Selanjutnya
img_title