Alumni Sukamiskin Dada Rosada Disibukan Hilir Mudik Tamu
- Istimewa
BANDUNG - Mantan wali Kota Bandung, Dada Rosada dikabarkan sibuk saat menjalani cuti menjelang bebas (CMB). Dimana ia tak henti-hentinya menerima tamu saat beraktivitas di kediamannya.
Seperti diketahui, untuk kembali ke tengah masyarakat dengan status bebas murni. Pria yang telah menjalani hukuman kurungan 9 tahun lebih itu harus menjalani proses bimbingan selama 12 hari dari pihak Balai Pemasyarakatan (Bapas) Bandung. Terhitung sejak Jumat (26/8/2022) hingga Kamis ini (8/9/2022).
Selama CMB, Dada dinilai responsif dengan pihak Bapas Bandung. Meskipun, dengan kesibukannya di rumah, Dada tak sempat menjalani secara langsung kegiatan bimbingan yang dijadwalkan Bapas.
Kepala Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas 1 Bandung, Bambang Ludiro mengatakan bila pihaknya telah menjadwalkan kegiatan bimbingan pada tanggal 1 dan 5 September lalu. Namun karena kesibukan Dada akhirnya bimbingan secara langsung itu dibatalkan
"Sebelumnya, kami memiliki jadwal bimbingan tanggal 1, 5 dan 8 September. Namun dari komunikasi kami dan ajudan Pak Dada, memang diĀ tanggal 1 dan 5 memang sibuk banget," ungkap Bambang.
Dikatakan Bambang, Dada selama CMB dikabarkan tak henti-hentinya menerima tamu di rumahnya. Sehingga Bapas memaklumi kondisi Dada yang sejauh ini dinilai kondusif mengikuti bimbingan. "Waduh katanya (Dada) 'saya harus ngonsep pidato ga kelar-kelar. Tamunya gak kelar-kelar juga' ," sambung Bambang, mengikuti ucapan Dada.