Dalih Suhendra 'Ayah Sejuta Anak': Uang Rp15 Juta Buat Si Ibu Hamil

Ilustrasi bayi
Sumber :
  • Pixabay

Suhendra mengungkapkan, para ibu hamil ini datang dengan sendirinya setelah dirinya membuat konten di media sosial. Dalam konten itu dirinya mengedukasi agar para ibu hamil yang tidak memiliki suami tidak membuang anaknya. 

Heboh, Bayi Prematur 1,5 Kg di Tasikmalaya Meninggal Usai Dijadikan Konten Oleh Pihak Klinik

"Daripada anak itu dibuang atau aborsi, lebih baik anak itu saya biayain sampai lahiran, dan di panti juga aman dan disekolahin sampai SMA. Udah SMA silakan diambil lagi sama orang tuanya," ungkapnya.

Ilustrasi bayi

Photo :
  • Pixabay
Sesuai Harapan, Denise Chariesta Berhasil Melahirkan Anaknya di Tanggal Cantik

Suhendra mengaku, para ibu hamil tak bersuami mulai berdatangan sejak awal Februari tahun 2022 ini. Ada sebanyak 10 ibu hamil dan 5 orang ibu hamil sudah melahirkan. Dari awal melahirkan seluruhnya dibiayai oleh Suhendra. Dan ibu hamil sendiri meminta agar anaknya diadopsi.

"Kalau yang tinggal di rumah terakhir ada 10. Yang udah lahiran di rumah ada 5. Enggak dijual sih, ibunya sendiri yang minta adopsi. (Biaya dari mana?) Saya jualan properti daerah Ciseeng, saya agency. Niatnya supaya anak nggak aborsi atau ibunya enggak bunuh diri. Rata-rata semuanya yang datang ke saya niatnya anak itu di panti. Dan ini yang nyelip ada satu orang tiba tiba dia berubah pikiran, anaknya nggak mau ditaruh di panti. Saya pun enggak bisa maksain itu," tutur Suhendra.

Mertua Gorok Menantu yang Tengah Hamil 7 Bulan di Pasuruan, Berikut Fakta-Faktanya

Diberitakan sebelumnya, Suhendra yang dalam akun instagramnya Ayah Sejuta Anak ditangkap jajaran Polres Bogor lantaran menjual dengan modus adopsi.