Persib dan Persija Akan Bertemu di Bonas Cup 2022

Persib dan Persija
Sumber :
  • Istimewa

BANDUNG – Persib Bandung dikabarkan akan mengikuti ajang turnamen pramusim bertajuk Boby Nasution (Bonas) Cup 2022.

Kala Ridwan Kamil Ditolak The Jakmania di Jakarta: Sebagai Orang Baru Saya Tahu Diri

Selain Persib, ternyata tim asal ibukota yakni Persija Jakarta pun akan turut serta dalam turnamen tersebut.

Bonas Cup 2022 dikabarkan akan menjadi ajang pesta sepakbola terbesar di Sumatera Utara, yang akan digelar di lima kabupaten/kota di provinsi tersebut.

Ini Pemain Incaran Persib Bandung Harga Rp3,91 M untuk Liga 1 2024/2025, Ternyata Eks Pemain Timnas

Adapun 5 kabupaten/kota tersebut yakni Stadion USU Medan, Stadion Binaraga Labuhan Batu, Stadion HM Nurdin Padang Sidimpuan, Stadion Fajar Agung Sergai dan Stadion Soposurung Balige.

Katua Panitia Bonas Cup 2022, Bakhtiar Ahmad Sibarani mengungkapkan, turnamen pramusim terseut digagas oleh Bobby Nasution.

Link Resmi Final BRI Liga Madura United Vs Persib Bandung Leg 2, Jumat 31 Mei 2024

"Keterpanggilan beliau (Bobby Nasution) serta kecintaan beliau terhadap olahraga sepak bola di Sumut melatarbelakangi kompetisi ini digelar," ujar Bakhtiar dalam sesi temu pers di Cambridge City Square, LG Floor, Selasa 28 Juni 2022 malam.

Didampingi Ade Jona Prasetyo sebagai Sekretaris dan Samuel Nababan sebagai bendahara, Bakhtiar menerangkan alasan ketertarikan Bobby Nasution menghelat Bonas Cup.

"Sebagai putra daerah Sumut, Bobby Nasution ingin agar olahraga sepak bola dihidupkan kembali setelah sempat terhenti akibat pandemi selama dua tahun lamanya," jelasnya dikutip dari Antara, Kamis, 30 Juni 2022.

"Kita cita-citakan semoga ini bisa berlangsung," tambahnya.

Selain itu, Bonas Cup hadir untuk mencari bakat pesepakbola muda di Sumatera Utara.

"Selain membangkitkan semangat sepak bola, Bonas Cup juga menjadi momen menemukan bakat talenta muda di Sumatera Utara," tutur Bakhtiar yang baru mengakhiri jabatannya sebagai Bupati Tapanuli Tengah.

Bonas Cup 2022 rencananya akan diikuti oleh klub-klub dari Liga 1, yakni Persis Solo, Persib Bandung, Persija Jakarta dan Persiraja Banda Aceh.

"Sesuai pesan mas Bobby, kami panitia rencananya juga akan mengundang klub profesional seperti Persis Solo, Persib, Persija, Persiraja, dan sejumlah klub Liga 1 untuk meramaikan acara," katanya melanjutkan.

Sementara itu, Fadli Hariri selaku komisi pertandingan turut menjelaskan regulasi pertandingan.

"Di mana nantinya peserta tidak diberi batasan, siapa saja bisa mendaftar dan setiap pertandingan akan dipimpin wasit yang direkomendasikan Asprov PSSI Sumut," kata Fadli yang juga mantan pemain profesional itu.

Menurut Fadli Bonas Cup 2022 akan menggunakan format setengah kompetisi, dengan menyesuaikan jumlah peserta yang mendaftar.

"Tidak ada batasan untuk memeriahkan kompetisi. Setiap kabupaten kota akan kita buat grup dengan format setengah kompetisi," jelasnya.

"Dan babak 16 besar hingga final rencananya akan dilaksanakan di Stadion Teladan Medan," lanjutnya.

Bonas Cup 2022 direncanakan akan mulai digelar pada 3 Agustus 2022. Kick off perdana digelar di Stadion Binaraga Labuhan Batu.