Sinopsi dan Review Film Tuhan, izinkan Aku Berdosa, Sangat Seru Luar Biasa!

Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa.
Sumber :
  • Intipseleb.com

VIVA Bandung - Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa karya Hanum Bramantyo telah tayang di seluruh bioskop Indonesia per-22 Mei 2024.

Nikita Mirrzani Spil Baim Wong akan Segera Jadi Duda, Pertanda Apa?

Dibintangi oleh aktor papan atas seperti Aghniny Haque sebagai Nidah Kirani, Donny Damara sebagai Tomo, Djenar Maesa Ayu sebagai Ami, Andri Mashadi sebagai Da’arul, Samo Rafael sebagai Hudan, Nugie sebagai Alim Suganda dan lainnya.

Sebelum Anda memutuskan untuk menonton di bioskop terdekat, pastikan sudah membaca sinopsisnya terlebih dahulu agar lebih seru.

Nonton Film Makin Murah! Ini Dia Bank Digital yang Kasih Diskon Spesial untuk Nonton Bioskop

Sinopsis

Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa merupakan sebuah film yang diambil dari Novel berjudul "Tuhan, Izinkan Aku Jadi Pelacur" karya Muhidin M.Dahlan.

Profil dan Biodata Amanda Rigby, Artis Cantik yang Diisukan Dekat dengan Andre Taulany

Menceritakan seorang perempuan yang taat terhadap agama Islam bernama Nidah Kirani alias Kiran.

Namun, siapa sangka, setelah memutuskan untuk taat kepada agamanya, Kiran malah terhempas ke jurang kekecewaan yang begitu mendalam.

Al hasil Kiran menyalahgunakan tubuhnya untuk melakukan pembangkangan terhadap agamanya.

Meski sudah melakukan pembangkangan, namun hal itu belum memuaskan baginya hingga akhirnya kembali meraih kekecewaan.

Tidak habis ide, Kiran akhirnya mengubah strategi pembangkangannnya, namun hal itu justru mengantarkannya pada bahaya dan kekecewaan yang lebih mendalam.

Berkat hal itu, Kirana dibenturkan dengan pertimbangan yang sangat berat antara kebijaksanaan dan kehancuran. 

Review Film

Hanung Bramantyo membuat membuat film ini dengan cerita alur maju mundur sehingga membuat siapapun yang menonton akan merasakan perasaan campur aduk.

Perjuangan seorang Kiran yang diperankan oleh Aghniny sangat menyentuh terutama saat akting dalam kekecewaan.

Semua pemain dalam film ini memiliki peran masing-masing dalam memberikan kesan tersendiri bagi para penonton.

Bahkan, dari awal hingga akhir, terkesan tidak ada peran yang ditambah-tambahkan atau dipaksakan.

Hanung berhasil menjadikan film ini sebagai penarik dari berbagai rasa seperti sedih, bahagia, marah.

Film ini semakin seru dengan adanya peran dari Keanu Angelo dan Nikita Mirzani yang sangat berani.

Adapun film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa sangat direkomendasikan bagi kalian yang sedang mempelajari isu-isu kekinian tentang agama.