House of The Dragon Bernuansa Kerajaan Segera Tayang Besok

House of The Dragon
Sumber :
  • HBO

Bandung – Serial Game of Thrones yang begitu fenomenal untuk bisa menyaksikan House of The Dragon, Prekuel Game of Thrones akan segera menayangkan 10 episode musim pertama pada Senin, 22 Agustus 2022 besok.

Melansir dari Viva.co.id, novel karya George R.R. Martin yang berjudul Fire & Blood, didaptasi lalu mengambil latar waktu pada tahun 200-an sebelum adanya peristiwa Game of Thrones dan mengisahkan era kekuasaan House Targaryen di Westeros. 

Serial yang diproduksi oleh Martin bersama Ryan Condal sebagai penulis dan Miguel Sapochnik sebagai penulis sekaligus sutradara yang menceritakan Westeros pada masa pemerintahan Raja Viserys Targaryen dan meneruskan kekuasaan ayahnya, Bernama Jaehaerys Targaryen. 

Seperti yang diketahui, pria ini adalah sosok yang begitu hangat dan baik hati. Namun, pria baik tidak akan selalu menjadi raja yang besar. Tentu saja, serial ni pun masih mengambil tema besar dalam perebutan tahta dan seperti yang ada di Game of Thrones. 

House of The Dragon

Photo :
  • unggahan Instagram @houseofthedragonhbo

Selain itu, Viserys mengisahkan seorang yang tidak memiliki anak laki-laki dan hanya memiliki anak perempuan, Puteri Rhaenyra Targaryen. Westeros selama ini tidak pernah dipimpin oleh seorang ratu, namun banyak pihak yang tidak mau jika Puterinya yang menjadi penerus tahta Viserys. 

Lalu, hal lainnya adik laki-laki Viserys, Pangeran Daemon Targaryen yang merasa bahwa yang berhak menjadi penerus tahta kakaknya. Masalah tersebut semakin rumit dan ketika Viserys pun memiliki anak laki-laki dari istri barunya.