Piala Dunia 2022 : Timnas Australia Tekuk Tunisia 1-0

Timnas Australia vs Timnas Tunisia
Sumber :
  • Twitter@FIFAWorldCup

Sepakannya di depan gawang Australia masih melenceng usai menyambut umpan silang dari kanan. Hingga wasit meniup peluit panjang tanda rehat, tidak ada tambahan gol lagi. Australia mampu mengungguli Tunisia dengan skor 1-0.

Sukses Datangkan Ronaldinho, Raffi Ahmad Beri Kode Undang Messi ke Indonesia 

Dilansir dari viva.co.id , babak kedua, Tunisia terlihat berusaha tampil lebih agresif. Di beberapa menit awal, tekanan pun berhasil dilancarkan ke arah gawang Australia. Australia tak berdiam diri.

Salah satu peluang hadir di menit ke-55. Irvine memberikan bola ke Goodwin saat sektor pertahanan Tunisia sedikit renggang. Goodwin kemudian mengirim bola ke tengah, tapi tak ada yang menyambut.

Usai Piala Dunia 2022, Penjualan Jersey Lionel Messi dan Mbappe Meningkat Drastis

Tunisia terus menekan. Di menit ke-65, tembakan Youssef Msakni masih kena blok Aaron Moy. Tekanan sepertinya belum akan berhenti, tapi bola pada akhirnya bisa diamankan kiper Mathew Ryan.

Dalam rentang waktu singkat di menit ke-72, kiper Australia Mathew Ryan harus dua kali mengamankan bola dari tembakan Youssef Msakni. Yang pertama ditepisnya, kemudian yang kedua bisa ia tangkap sambil menjatuhkan tubuh.

Kemenpora: Pembukaan Piala Dunia U-20 Bakal Meriah

Pemain Tunisia Naim Sliti berusaha menggiring bola mendekati gawang lawan di tengah rapatnya pemain bertahan Australia di menit ke-87. Tak lama berselang ada tembakan Wahbi Khazri yang masih tepat ke kiper Australia.

Tunisia terus berusaha mencari gol penyama skor termasuk di periode enam menit injury time. Namun, tidak ada lagi gol tambahan sehingga Australia berhasil mengunci kemenangan 1-0 atas Tunisia.

Halaman Selanjutnya
img_title