Promosikan Makanan Tradisional Indonesia ke Mancanegara, Benny Santoso Si Tempeman

Benny Santoso si Tempe Man
Sumber :
  • Istimewa

Benny Santoso, pendiri Tempeman, adalah seseorang yang telah sukses dalam bidang Manajemen Kuliner dari Bali. 

Tak Tau Umur, Nursyah Eksis Siaran Langsung Tiktok dengan Pakaian Khas

Ia berusaha untuk mempromosikan makanan khas Indonesia, yaitu Tempe, agar dapat dikenal sebagai produk lokal yang mampu membawa reputasi Indonesia di tingkat internasional.

Mengawali perjalanan dari tugas perkuliahan yang melibatkan pembuatan tempe segar dengan tambahan keju asal Italia, sekarang Benny Santoso telah mencapai kesuksesan dalam dunia kewirausahaan yang dapat menginspirasi banyak orang.

Resep Babat Gongso dari Jawa Tengah, Pedas Gurih Bikin Nagih

Benny menerima penghargaan SATU Indonesia Award 2021 dari Astra atas keberhasilannya dalam mempromosikan diplomasi budaya melalui makanan tradisional tempe.

Upaya Diplomasi Budaya Melalui Tempe dimulai ketika dirinya mulai memproduksi tempe segar dan kue-kue tempe, yang akhirnya menarik minat masyarakat lokal dan internasional untuk mempelajari cara membuat tempe.

Resep Lemper Isi Ayam, Makanan Khas Nusantara Yang Lezat dan Populer

"Nah awal mulainya dari situ. Makanya banyak orang lokal dan asing untuk ikut workshop kelas kita belajar membuat tempe. Orang lokalnya pun kebetulan banyak yang mempunyai suami atau istri orang asing. Jadi mereka ingin bisa memproduksi tempe di luar negeri," kata Benny saat dihubungi melalui whatsapp pribadinya, Sabtu (2/9/2023) lalu. 

Secara tidak langsung, kata Benny hal itu akan mempromosikan Indonesia dan budayanya melalui makanan.

Halaman Selanjutnya
img_title