Ahli Psikologi Ungkap Kepribadian Ferdy Sambo, Cerdas Tapi Mudah Emosi
- VIVA/M Ali Wafa
Meski demikian, Sambo merupakan orang yang memiliki kecerdasan di atas rata-rata. Reni mengatakan Sambo mampu berpikir lebih ke arah praktis di banding teoritis.
"Pak Ferdy Sambo memiliki kecerdasan di atas rata rata. Kemampuan abstraksi imaginasi dan kreatifitasnya sangat baik, secara umum cara berpikirnya lebih ke arah praktis dibanding teoritis," tutur Reni.
"Pola kerja tekun motifasi berprestasinya tinggi untuk mencapai target yang melebihi dari target yang diberikan kepadanya," tutur Reni.
Sebelumnya, Jaksa Penuntut Umum (JPU) hari ini kembali memanggil ahli hukum pidana dan ahli psikologi untuk memberikan kesaksian terkait perkara pembunuhan berencana Brigadir J.
Adapun saksi ahli yang dihadirkan antara lain ahli hukum pidana Effendi Saragih dan ahli psikologi Reni Kusumowardahni. Keduanya bakal dimintai keterangannya sebagai saksi ahli untuk terdakwa Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Richard Eliezer alias Bharada E, Ricky Rizal dan Kuat Ma'ruf.
"Saksinya ahli hukum pidana dan ahli psikologi," ujar kuasa hukum Kuat Maruf, Irwan Irawan saat dikonfirmasi wartawan, Rabu 21 Desember 2022.