Panji Gumilang Menganggap Orang yang Menolak Israel Itu Keras Kepala

Pimpinan Ponpes Al Zaytun, Panji Gumilang
Sumber :
  • Istimewa

“Kalau saya ada kesempatan, maka saya akan bicara dengan Israel, walaupun tidak mewakili indonesia, ini mewakili pribadi. Setidaknya, kalau tidak negara atau pemerintah, ya orang-orang harus berani bersuara,” kata dia.

Mengenal Miriam Adelson, Ratu Judi Terkaya yang Ternyata Berasal dari Israel

Panji juga menjelaskan bahwa Indonesia telah memiliki aturan yang tertuang dalam UUD 1945. Menuruntya, aturan yang tertulis sudah cukup jelas sehingga tidak ada alasan untuk tidak menjalin hubungan dengan negara manapun.

“Tidak ada satu titikpun yang memberikan batasan untuk tidak berhubungan dengan negara manapun. Tidak ada di situ membatasi, harus berhubungan dengan negara yang bertuhan atau larangan untuk berhubungan dengan negara yang tidak memiliki dasar ketuhanan,” pungkasnya.

Serangan Masal Rudal Iran atas Israel Diwarnai Pekikan Takbir Kaum Muslimin