Ayah Mirna Heran Jessica Wongso Masih Bisa Tersenyum Saat Dijatuhi Vonis 20 Tahun Penjara
- Viva.co.id
Kuasa hukum menyebutkan, bahwa Jessica Wongso hanya ingin meluapkan rasa kecewanya itu jauh di belakang banyak orang. Sama seperti lainnya, Jessica juga dibuat marah dan kecewa dengan keputusan hakim yang memvonis dirinya selama 20 tahun penjara. Hal tersebut dikarenakan, dirinya yakini bahwa ia bukanlah pembunuh dari Mirna Salihin.
Pernyataan Ayah Mirna Justru Berbanding Terbalik
Ayah Wayan Mirna Salihin, Edi Darmawan Salihin memang kerap memberikan pernyataan-pernyataan yang mengejutkan publik. Terbaru, Edi mengatakan bahwa sahabat Mirna yakni Jessica Wongso itu tidaklah menangis saat berada di belakang persidangan.
Edi Darmawan justru mengungkapkan fakta lain yang berbeda dengan apa yang dikatakan sang kuasa hukum Jessica Wongso, yakni Otto Hasibuan.
"Jessica cengangas cengenges, cengar-cengir bisik sini bisik sana kaya pacaran ama Otto di belakang nangis." kata Edi Darmawan saat berbincang langsung dengan Karni Ilyas.
"Itu kepala keamanannya Syairufudin itu teman saya. jadi saya cerita bener dia nangis nangis?" tandas ayah Mirna Salihin.