Aksi Nyeleneh Tentara Israel Bikin Geleng Kepala, Hancurkan Gedung Pengadilan Tinggi di Gaza
- Viva.co.id
Hamas, yang telah memerintah Jalur Gaza sejak 2007, menyatakan sebelumnya bahwa pemerintah Israel berusaha menghancurkan semua aspek kehidupan di Gaza, termasuk layanan kesehatan, infrastruktur kota, dan layanan penting lainnya bagi penduduk Gaza.
Pada hari Jumat, Israel melanjutkan serangan militernya di Jalur Gaza setelah berakhirnya jeda kemanusiaan selama seminggu dengan kelompok Palestina Hamas, seperti yang dilaporkan oleh Al Jazeera pada Selasa, 5 Desember 2023.
Setidaknya 15.899 warga Palestina telah tewas dan lebih dari 42.000 lainnya terluka dalam serangan udara dan serangan darat yang berkelanjutan di wilayah tersebut sejak 7 Oktober setelah serangan lintas perbatasan oleh Hamas.
Jumlah korban tewas di pihak Israel akibat serangan Hamas mencapai 1.200 orang, menurut data resmi.