Jenis Sepeda Motor Ini Tak Bisa Beli BBM Pakai Aplikasi MyPertamina

Pengisian BBM SPBU Moch Ramdan
Sumber :
  • Zakiana Fadhila Matondang

Pemerintah juga telah memutuskan kriteria pembeli Pertalite yakni mobil di atas 2.000 cc dan motor di atas 250 cc.

Pembatasan Beli Pertalite Sudah Berlaku di Provinsi Ini

Sedangkan untuk mobil di atas 1.500 cc dikatakan masih dalam pembahasan dalam revisi Perpres tersebut.

Anggota Komite BPH Migas Saleh Abdurrahman mengatakan, penyusunan kriteria ini sejalan dengan revisi Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 191 Tahun 2014 tentang Penyediaan, Pendistribusian, dan Harga Jual Eceran BBM.

DPR Beri Usulan BBM Subsidi untuk Sepeda Motor dan Angkutan Umum

"Sesungguhnya kalau mampu membeli mobil mahal, mestinya mampu membeli BBM non subsidi," ujar Saleh dalam keterangan resmi.

Kendati demikian, larangan belum dimulai. Pertamina menyampaikan pembelian bahan bakar bensin RON 90 Pertalite masih bisa dilakukan tanpa pembatasan melalui aplikasi, khususnya pengguna motor.

HMI Cabang Bandung: Kenaikan Harga BBM Memperburuk Inflasi Bahan Pangan

Aplikasi ini diketahui berfungsi sebagai media identifikasi dalam pembelian bahan bakar subsidi oleh masyarakat.

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting menyampaikan saat ini proses uji coba pendaftaran lewat aplikasi masih hanya dilakukan untuk kendaraan roda empat ke atas seperti mobil, taksi, dan truk.

Halaman Selanjutnya
img_title