Pasca Putusan Kontroversial MA, Video Lawas Kaesang Kritik Nepotisme Kembali Viral

Video lawas Kaesang Pangarep kritik Nepotisme.
Sumber :
  • tvonenews.com

VIVA Bandung - Pasca putusan kontroversial Mahkamah Agung (MA) soal persyaratan batas usia calon kepala daera, video lawas anak Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep yang mengkritik Nepotisme di Indonesia kembali viral.

Zulhas Sebut Jokowi Larang Kaesang Maju Pilgub Jakarta, Mahfud MD: Tidak Percaya

Nama Kaesang sempat trending di media sosial X dengan postingan hingga 10 ribu.

Tidak hanya di X, sosok Kaesang juga tengah trending di media sosial lainnya, seperti Facebook, TikTok dan Instagram.

10 Provinsi di Indonesia dengan Jalan Rusak Terbanyak, Jawa Barat Nomor Berapa?

Sebelum terjun ke dunia politik, Kaesang memang dikenal sebagai konten kreator YouTube.

Dirinya pernah mengunggah video yang mempersoalkan politikus Indonesia yang suka meminta proyek ke orang tuanya yang berada di pemerintahan.

MK Tolak Seluruh Gugatan AMIN, Surya Paloh: Perjuangan Tidak Boleh Berhenti

Video tersebut Kaesang unggah di Channel YouTube miliknya dengan judul #BapakMintaProyek pada 27 Mei 2017.

 “Emangnya masih zaman minta proyek sama orang tua di pemerintahan? Dasar ndeso!” ujar Kaesang.

Halaman Selanjutnya
img_title