Kasusnya Viral, Rozy Malah Sayangkan Norma Risma Tak Bisa Tutup Aibnya
- Berbagai Sumber
Bandung – Nama Norma Risma sampai saat ini masih menjadi perbincangan hangat di berbagai media sosial karena kasus perselingkuhan suaminya dengan ibu kandungnya.
Baru-baru ini, muncul akun diduga milik Norma Risma kembali mengunggah tentang kelanjutan kisah tersebut.
Dalam unggahan tersebut, ia mengatakan rasa sedih yang dirasakan Norma Risma karena telah dikhianati orang tersayang.
“Aku syg emak, tp kok emak tega sm aku sm bapak. Emak pernah bilang ke aku waktu smp, bakal siapin pernikahan mewah dan sesuai keinginan aku krna mak bilang aku anak satu2 nya yang emak & bapak punya,” tulis akun terduga Norma Risma dilansir pada Selasa (3/1/2023).
“Tapi apa kenyataannya kini, bahkan ketika aku menikah pun emak gak mau gandeng tanganku, emak seperti gak ikhlas dengan pernikahanku. orang yg paling aku harap tulus dalam mendukung rumah tangga & mensuport aku utk mempunyai keturunan malah mendoakan aku "sing hese lahirann nana," tambahnya.
Disisi lain, ternyata unggahan itu dibalas oleh terduga mantan suami Norma Risma, Rozy Zay Hakiki.
Rozy malah menyayangkan sikap Norma Risma tidak bisa menutup aibnya. Ia mengatakan, jika Norma Risma sayang maka harusnya bisa menutup aib rapat-rapat. Apalagi Rozy saat ini sudah dipecat dari pekerjaannya.
“Kalau km sayang harusnya km bisa TUTUP RAPAT2 AIB INI, karena kamu jg merasa malunya. skrg aku dipecat dr kerjaanku, km sdh puas bikin aku malu se-Indonesia?,” kata akun tersebut.
Rozy juga mengaku kini banjir hujatan dari netizen. Meski demikian, ia akan berusaha untuk membuktikan bahwa kabar miring itu tidaklah benar. Padahal sebelumnya, Rozy sudah mengaku khilaf.
“Bagaimanapun yang bisa memutuskan saya bersalah adalah vonis hakim di pengadilan silahkan hujat saya jika kalian suci,” imbuh akun terduga Rozy Zay Hakiki.
“Dan utk mantan istriku Norma Rismala bersabar dulu, aku sedang mengumpulkan bukti kalau aku tdk sebejat yg tetangga gosipkan," tandasnya.