5 Pemain AC Milan Tampil Gemilang saat Bungkam Fiorentina 2-1

AC Milan vs Fiorentina
Sumber :
  • twitter@acmilan

BANDUNG- AC Milan sukses meraih kemenangan saat kedatangan tamunya Fiorentina dengan skor 2-1 dalam lanjutan Serie A di Stadion San Siro pada Senin dini hari tadi, 14 November 2022.

Rumor Alexandre Pato Masuk Persib Bandung Semakin Menguat, Segini Harga Transfernya

Dua gol AC Milan masing-masing ditorehkan Rafael Leao (2') dan Nikola Milenkovic (90+1). Sementara gol semata wayang Fiorentina dicetak Antonin Barak (28'). Hasil ini membuat skuad asuhan Stefano Pioli berada di peringkat dua dengan 33 poin.

Dilansir dari viva.co.id Laga AC Milan vs Fiorentina berjalan sangat alot. Namun Rossoneri mampu menekan lebih awal dan menciptakan kedudukan ketika laga baru berjalan dua menit. Berikut beberapa pemain AC Milan tampil gemilang saat tekuk Fiorentina, sebagai berikut:

Terkuak! Ini Penyebab Keributan Mohamed Salah dengan Jurgen Klopp

1.Rafael Leao

Rafael Leao tampil gemilang di posisi sayap kiri, pemain asal Portugal tersebut mampu membawa AC Milan membuka keunggulan ketika laga baru berjalan dua menit. Dalam laga tersebut, Rafael Leao hampir saja mencetak gol kedua, namun tendangan kerasnya masih belum menemui sasaran.

Burnley Lawan Manchester United, Selebrasi Casemiro Dipertanyakan

2.Olivier

Bermain sebagai penyerang tunggal, Olivier Giroud tampil gemilang. Ia berhasil menyumbangkan satu assist untuk gol Rafael Leao. Olivier Giroud bisa saja mencetak satu gol, namun tendangannya masih mampu blok kiper Fiorentina. Selain itu, ia melakukan salto yang bisa membuat AC Milan unggul, namun salto pemain asal Prancis tersebut masih melebar di tiang gawang.

3. Brahim Diaz

Brahim Diaz tampil gemilang di lini tengah AC Milan, ia hampir saja mencatatkan namanya di papan skor. Namun ketika bola akan melewati garis gawang langsung disapu bersih permain belakang Fiorentina. Ia juga sesekali melakukan tembakan di luar kotak penalti, namun belum menemui sasarannya.

4. Sandro Tonali

Sandro Tonali tampil gemilang sebagai gelandang bertahan. Selain membatu dalam membaungun serangan ia juga sangat baik ketika bertahan. Pemain asal Italia tersebut hampir saja mencetak gol jika tendangnya tidak di blok pemain belakang Fiorentina. Selain itu, ia beberapa kali melakukan telek bersih untuk merebut bola dari kaki lawan.

5 Fikayo Tomori

Fikayo Tomori tampil gagah di lini pertahanan AC Milan, ia terlihat beberapa kali memotong umpan silang dan umpan terobosan yang dilakukan para pemain Fiorentina. Selain itu, ia juga melakukan tekel bersih dan memblok segala tendangan para pemain Fiorentina. Momen terbaiknya ketika bola hendak masuk melewati gawang AC Milan, Fikayo Tomori berhasil membuangnya.**