Villa Lembang di Bandung dengan dengan Pemandangan Hutan
- Google Map
Bandung – Di tengah maraknya wisata villa dan penginapan di sekitar Bandung, D Green Villa hadir dengan konsep unik yang memadukan desain modern dan keindahan alam.
Kanal YouTube Bobo Cantik merekomendasikan D Green Villa yang berada di kawasan Taman Wisata Bogenfield, dekat Gunung Puntang.
Untuk menghindari kemacetan, pengunjung bisa memanfaatkan jalur alternatif. Meski merupakan jalan kecil, kondisinya cukup aman dan lebar untuk dilalui kendaraan.
Villa tipe eksekutif di Kampu Becik ditawarkan dengan harga Rp 2 juta untuk weekday dan Rp 2,5 juta untuk weekend. Harga tersebut sudah termasuk berbagai fasilitas menarik.
Setiap kamar dilengkapi Smart TV dengan akses YouTube dan Netflix. Kamar mandi modern hadir dengan water heater, memberikan kenyamanan maksimal bagi pengunjung.
"Suasananya tuh yang kayak homie banget bobors terus nuansa naturalnya juga dapat banget," ungkap reviewer dalam Kanal YouTube Bobo Cantik.
Balkon kamar menghadap langsung ke pemandangan hutan. Suara gemericik air sungai dan kicauan burung menambah kesan alami yang menenangkan.