Resep Rahasia Batagor Bandung Enak dan Gurih, Dijamin Ketagihan
Kamis, 13 Maret 2025 - 11:00 WIB
Sumber :
VIVABandung – Batagor adalah camilan khas Bandung yang selalu jadi favorit. Perpaduan tahu dan ikan tenggiri dengan saus kacang yang gurih bikin susah berhenti makan.
Kalau beli batagor khas Bandung di luar sering mahal, lebih baik coba buat sendiri. Bahannya mudah didapat dan cara membuatnya juga simpel.
Yuk, simak resep batagor khas Bandung yang bisa kamu coba di rumah!
Bahan-bahan:
200 gram ikan tenggiri giling
-
100 gram tepung tapioka
2 sdm tepung terigu
3 siung bawang putih (haluskan)
1 batang daun bawang (iris halus)
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
5 buah tahu putih, potong jadi dua
Kulit pangsit secukupnya
Batagor
Photo :
Cara Membuat:
Halaman Selanjutnya
Campurkan ikan tenggiri, tepung tapioka, tepung terigu, bawang putih, daun bawang, garam, dan merica.Aduk hingga adonan kalis dan bisa dibentuk.Ambil tahu, lubangi tengahnya, lalu isi dengan adonan ikan.Ambil kulit pangsit, isi dengan adonan ikan, lalu lipat sesuai selera.Panaskan minyak, goreng tahu dan pangsit hingga keemasan.Angkat dan tiriskan.