Resep Udang Saus Padang, Dijamin Enak Banget!

Resep udang saus padang
Sumber :
  • Cookpad/ Melka Faradilla Husna Sembiring

BANDUNG – Resep udang saus padang menjadi salah satu menu yang banyak disukai dan dicari untuk dibuat sendiri di rumah.

Sering Terlihat Hidup Glamour, Ternyata Ini Sumber Kekayaan Erin Taulany

Cara membuatnya pun terbilang tidak terlalu sulit, sehingga kamu bisa memperagakannya sendiri di rumah.

Menu udang saus padang biasanya cocok untuk dijadikan sebagai hidangan yang disantap bersama keluarga.

Menu Takjil Ramadhan, Es Jelly Buah Segar Pilihan Untuk Buka Puasa

Bagaimana cara membuatnya? Simak kumpulan resep udang saus padang dengan berbagai versi berikut ini yang bisa menjadi referensi untuk kamu buat sendiri di rumah. 

1. Udang Saus Padang

Hits! Kue Cromboloni Ala Anak Millenial, Tapi Tak Baik Buat Kesehatan Tubuh

Resep udang saus padang by Chichi Wiranata

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 250 gr udang kupas
  • 5 buah sosis (optional bisa diganti yang lain)
  • 1/2 bawang bombay
  • 1 buah tomat
  • 1 ruas jahe
  • 2 lembar daun jeruk 150-200 ml air
  • 3 sdm saus tomat
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm saus sambal
  • Secukupnya garam dan lada bubuk
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • Bumbu Halus:
  • 5 bawang merah
  • 3 bawang putih
  • 5 cabe keriting

Langkah-langkah untuk membuat:

  • Tumis bumbu halus bersama jahe dan daun jeruk sampai wangi
  • Masukkan udang dan sosis, aduk rata
  • Tuangkan air, masukan saus saus, bumbui dengan garam, kaldu bubuk dan lada, aduk rata.
  • Tambahkan potongan tomat, tutup panci biarkan matang sempurna.
  • Udang saus padang siap dinikmati bersama nasi putih

2. Udang Saus Padang Jagung

Resep udang saus padang by Novi Januarsi

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

(Untuk porsi 4 orang)

  • 12 udang ukuran besar
  • 3 cm jahe, memarkan
  • 1 buah bawang bombay
  • 300 ml air
  • 1 sdm gula pasir
  • Secukupnya garam dan lada bubuk
  • 2 buah jagung manis (rebus dulu 5 menit, potong-potong)
  • 1 batang daun bawang, iris miring

Bumbu Halus:

  • 6 siung bawang putih
  • 8 buah bawang merah
  • 6 buah cabai merah keriting
  • Sedikit minyak untuk menghaluskan

Bumbu Kuah Saus Padang:

  • 6 sdm saus tomat
  • 2 sdm saus sambal
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm maizena + 1 sdm air

Langkah-langkah untuk membuat:

  • Kupas kepala dan kulit udang, sayat punggung dan keluarkan kotorannya.
  • Kepala udang jangan dibuang.
  • Haluskan bumbu dengan sedikit minyak.
  • Tumis bumbu halus dengan 3 cm jahe dan 1 buah bawang bombay.
  • Tuang 300 ml air, 6 sdm saus tomat, 2 sdm saus sambal, 1 sdm saus tiram, 1 sdm gula pasir, secukupnya garam dan lada.
  • Masukkan 2 buah jagung yang sudah direbus kurang lebih 5 menit kemudian udang.
  • Tidak perlu terlalu lama masak udang sekitar 3-5 menit saja agar tetap juicy dan tidak menciut.
  • Terakhir cicipi rasa dan masukkan irisan daun bawang.

(dra)