5 Pejabat Utama dan 8 Kapolres di Jajaran Polda Kalbar Diganti

Kapolda Kalbar Irjen Pol Suryanbodo Asmoro melantik 8 Kapolres
Sumber :
  • Ngadri

BANDUNG - Kapolda Kalbar Irjen Pol Suryanbodo Asmoro memimpin serah terima jabatan 5 pejabat utama dan 8 Kapolres jajaran bertempat di Balai Kemitraan Mapolda Kalbar, Rabu 4 Januari 2023.

Polda Kalbar: Selama Operasi Lilin Kapuas, 2.169 Orang Melanggar Lalu Lintas 

Kapolda Kalbar Irjen Pol Suryanbodo Asmoro mengatakan, mutasi Jabatan di lingkungan Polri merupakan hal yang biasa dan merupakan wujud dari regenerasi dan realisasi Polri dalam menjaga dinamika yang ada di lingkup Polri, sehingga organisasi dapat terus bergerak maju untuk menghadapi tantangan tugas yang semakin berat.

"Saya berpesan kepada seluruh pejabat utama dan kapolres/ta yang baru, untuk selalu menjunjung tinggi hal-hal yang positif serta sampaikan kepada keluarga atau seluruhnya bahwa Polda Kalbar itu baik," kata Suryanbodo dikutip pada Kamis, 5 Januari 2023.

Propam Polda Kalbar Sidak Sejumlah Pos Ops Lilin Kapuas 2022

Ia menambahkan, serah terima itu merupakan hal yang wajar karena merupakan keharusan dengan makna tahap mengembangkan kemampuan dalam memimpin, manajemen dan lainnya. Untuk itu silahkan kembangkan ilmu pengetahuan yang telah dimiliki.

"Ikuti dengan suatu keikhlasan, apa yang didepan mata harus dijalani karena itulah tempat yang terbaik,"tambahnya.

Pastikan Hari Raya Natal Aman, Wakopolda Kalbar Tinjau Sejumlah Gereja

Lebih lanjut, Kapolda juga memberi apresiasi atas kinerja, prestasi maupun pengabdian yang dilakukan oleh pejabat lama dan Kapolres selama pelaksanaan tugas di Polda Kalbar.

"Kepada pejabat dan Kapolres yang baru diharapkan dapat meneruskan dan meningkatkan kebijakan maupun kinerja sehingga dapat memberikan kontribusi positif bagi Polda Kalbar dan dapat mewujudkan harkamtibmas yang kondusif di wilayah Kalimantan Barat,"lanjutnya.

Halaman Selanjutnya
img_title