Soal Patung Bunda Maria di Kulon Progo Ditutupi Terpal, PBNU Minta Jangan Dipolitisir

Ketua PBNU, Ahmad Fahrur Rozi
Sumber :
  • Instagram @gus_fahrur

VIVA Bandung – Baru-baru ini beredar kabar tentang Patung Bunda Maria di Kulon Progo Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) ditutup terpal karena ada desakan dari salah satu ormas setempat.

Konflik di Tubuh PBNU Semakin Memanas, Muktamar Luar Biasa Siap Digelar Bulan Depan

Menanggapi beredarnya kabar tersebut, Ketua PBNU Ahmad Fahrur Rozi angkat bicara. Pria yang karib disapa Gus Fahrur meminta agar kabar penutupan patung dengan terpal tidak dipolitisir, lantaran patung itu ditutup bukan karena desakan warga.

"Sepanjang berita yang saya baca, penutupan itu bukan karena desakan warga, tapi karena masih dalam proses finishing oleh pemiliknya," kata Gus Fahrur saat dihubungi wartawan dikutip dari VIVA, Jumat (24/03/2023).

Pengakuan Gus Yahya soal Keberangkatannya ke Israel Tahun 2018: Atas Nama Pribadi

"Kita berharap tidak dipolitisir, bahwa kondisi di sana aman kondusif. Toleransi dan kearifan masyarakat sudah berjalan cukup baik," sambungnya.

Lebih lanjut, Gus Fahrur mengatakan, pemerintah pasti menghormati masyarakat untuk beribadah sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing.

Patung Bunda Maria di Kulon Progo Yogyakarta ditutup terpal

Photo :
  • Istimewa

Karena itu, dia mengimbau semua pihak untuk mematuhi aturan agar suasana tetap kondusif dan harmonis.

Halaman Selanjutnya
img_title