Juventus Makin Panas dengan Bonucci, Ini Respons Allegri
Viva Bandung – Permasalahan antara Juventus dengan Leonardo Bonucci masih berlanjut. Mantan kapten itu mau menuntut bekas klubnya ke pengadilan atas beberapa kebijakan dan keputusan yang dibuat.
Bonucci yang telah lama bermain dan menyumbang banyak gelar bagi Juventus kini pergi ke Union Berlin. Sayangnya kepergian sang defender itu tidak dengan baik-baik. Sang pemain merasa diusir dan diperlakukan secara keji. Dia diasingkan sebelum dibuang.
Pelatih Massimiliano Allegri pun mendapat serangan dari Bonucci. Dia menyebut sang Allenatore banyak mengatakan kebohongan kepada publik mengenai urusannya dengan Juventus.
Dari semua serangan Bonucci, Allegri kini memberikan jawaban. Uniknya, dia malah berusaha menghindari pembicaraan yang lebih panas.
"Tidak ada lagi yang harus dikatakan. Saya cuma bilang semoga sukses dengan kariernya. Bonucci akan main di Liga Champions, itu penting untuk motivasinya," kata Allegri.
"Bonucci tidak menciptakan perang internal. Keputusan sudah dibuat dan saya bilang ini adalah bagian kehidupan," tegasnya dikutip Football Italia.
Reaksi dari Allegri tersebut cukup epik. Sebab dia tidak ingin memperpanjang masalah dengan mantan anak asuhnya itu. Apalagi Juventus sendiri kini dalam situasi kalut, karena kembali diterpa masalah kasus doping Paul Pogba.