Konser NCT 127 Hari Kedua Berjalan Tertib Tuai Pujian Warganet

Konser NCT 127 di Jakarta
Sumber :
  • unggahan Twitter @jaem_ya0213

Bandung – Konser NCT 127 bertajuk hari kedua tetap dilanjutkan meskipun di hari pertama sempat dihentikan lantaran tidak kondusif. Tagar "THANK YOU NCTZEN" jadi trending topik di Twitter memberikan pujian terhadap penggemar NCT 127 yang begitu tertib.

Konser Solo Suga BTS di Indonesia Hari Kedua Berlangsung Meriah

Sebelumnya, di hari pertama 30 orang pingsan lantaran dorong-dorongan hingga konser NCT 127 dihentikan saat hampir di penghujung acara. Namun pihak penyelanggara dan panitia tetap melangsungkan konser di hari kedua dengan memperhatikan peraturan keselamatan dan ketertiban dari penonton.

Konser NCT 127 di Jakarta

Photo :
  • unggahan Twitter @jaem_ya0213
Jerome Polin Bikin Heboh Balas DM Instagram Bareng Taeyong NCT 127

Banyak respon baik dengan memuji NCTZEN sebutan untuk penggemar NCT 127 di konser kedua begitu tertib dan sontak membuat momen haru bagi penonton yang hadir maupun kalangan netizen.

“Part terharu selesai konser kmren kita semua yang nonton berpelukan satu sama lain udah bisa menyelesaikan konser dengan aman. Thank you nctzen,” tulis akun @ace_jungOne.

Nature Republic Akhirnya Rilis Permintaan Maaf untuk NCT 127

“terimakasih buat semua nctzen yang sudah tertib dalam konser Day 2, aku bener bener iri nihh, next time semoga ketemu kalian,” komentar akun @na_jaemina813.

“see u next time, urichil! maaf sempat memberi kesan buruk tapi terimakasih sudah berbaik hati memaafkan terimakasih juga untuk nctzen karena sudah belajar dari kesalahan,” ujar akun @_dnghyckieee.

Konser NCT 127 di Jakarta

Photo :
  • unggahan Twitter @jaem_ya0213

Sebelumnya, tujuan dari konser ini memang untuk bersenang-senang namun melihat situas di Korea Selatan masih berkabung. Tragedi Itaewon yang membuat artis Kpop berjaga-jaga untuk mengumpulkan ribuan orang dalam acara dan harus bisa dikendalikan jika penonton dan promotor bisa diajak kerja sama.

Dyandra global Edutaiment pun selaku pihak penyelenggara meminta maaf atas kondisi sebelumnya dengan memberitahu melalui media sosial mereka.

"Kami telah diberitahu tentang aturan umum dan prosedur keselamatan sebelumnya, serta menyarankan tim keamanan kami untuk tetap tertib selama pertunjukan berlangsung. Namun, keadaan tak terduga terjadi di akhir pertunjukan. Konser penonton di bagian berdiri tampak tidak terorganisir, yang mengakibatkan kekacauan dan akhirnya menyebabkan penghentian pertunjukan demi keselamatan mereka," kata Dyandra Global Edutainment secara tertulis yang diunggah dalam akun Instagram resmi mereka dikutip pada 5 November 2022.